
Hardcore kembali bergema di seluruh penjuru dunia terutama di ranah lokal sendiri, dimana setiap bulan bisa aja terlahir nama-nama pendatang baru yang layak menjadi regenerasi handal. Salah satunya adalah Dusttown, sebuah kuartet hardcore asal Surabaya yang beranggotakan Febri (vokal), Rafly (gitar), Syahid (bass), dan Revand (drum).
Dusttown baru saja melepas demo berisikan dua single yakni You Didn’t Talk at All dan Forever Young. Kedua single tersebut cukup mewakili bahwa mereka serius untuk menyatukan hasrat mereka dalam bermusik di ranah hardcore. Sangat kental terasa kiblat bermusik yang sukses mencampur racikan bumbu distorsi ala Backtrack, Dare, Shackled, sampai Expire.
Pemilihan output sound yang renyah dan hentakan riff-riff catchy dari Dusttown bisa membuat kalian pengen terjun seketika menuju moshpit. Simak demo dari Dusttown di sini.
Ditulis oleh Fadly Zakaria.M