Grrrl Gang – Spunky!; Debut Album Perayaan Akan Harapan dan Keberanian

Foto: Grrrl Gang I Teks: Fadly Zakaria.M

Selamat untuk Grrrl Gang atas lahirnya “Spunky!” sebagai debut album yang tetap mengandalkan konsistensinya dalam bermusik di ranah indie rock era 90an serta tidak lupa memasukan unsur punk rock yang catchy. Trio asal Yogyakarta ini selalu membawakan kesan ceria dalam tiap riff meskipun pada album terbarunya ini sedikit diimbangi dengan tema depresif.

Anggee, sang vokalis dan gitaris menyebutkan bahwa ia ingin menyampaikan bagaimana kita menemukan harapan, keberaniaan, dan humor terlepas dari kondisi kita yang berantakan. Beberapa perjalanan dari kebiasaan buruk, kesepian yang kronis, serta ketidakberdayaan juga diulas pada Spunky!. Setelah semua personil Grrrl Gang berkomitmen untuk merantau di Jakarta, semua proses album ini dikerjakan bareng musisi sekaligus produser musik yaitu Lafa Pratomo.

Melalui sentuhan tangan Lafa, segi kualitas produksi musik Grrrl Gang secara tidak langsung berhasil ditingkatkan dari pakem sebelumnya. Suara gitar dari Edo dan gemuruh bass dari Akbar yang semakin terdengar “gurih” untuk dirasakan. Di sini ketukan menawan dari additional drum oleh Faiz Abdurrahman tidak melupakan energi Grrrl Gang seperti biasanya. Pemilihan part melodi yang memorable serta karakter vokal Anggee yang lugas, sedikit persuasif, namun sekaligus konfrontatif di saat bersamaan.

Di bawah naungan Green Island Music, Spunky! sudah tersedia di semua gerai musik digital. Video musiknya pun juga bisa kamu cek melalui kanal YouTube Grrrl Gang. Selamat menikmati!