Foto: Blackandje Fest I Teks: Fadly Zakaria.M
Setelah sukses menjalankan lini bisnis sebagai studio musik dan rekaman bernama Darktones Studio serta record label, Blackandje terus memanaskan deru mesinnya untuk membuat gempuran selanjutnya yaitu event Blackandje Fest 2023 pada 29 Oktober 2023 mendatang. Event ini adalah sebuah dedikasi nyata bagi Blackandje sebagai salah satu penggerak komunitas bawah tanah di tanah air selama 13 tahun.
Dengan mengusung titel “Rise Into Flames” atau diartikan sebagai bangkit menjadi kobaran api, Blackandje seakan kembali menyalakan genderang perangnya. Mengambil suguhan elemen api merupakan simbol kehidupan dan semangat yang terus membara, di mana hal tersebut sangat tepat bersanding dengan masa kebangkitan Blackandje untuk terus berkobar.
Bimo, sang founder Blackandje sekaligus project officer Blackandje Fest menyebutkan “Kalimat Rise Into Flames juga mengandung pesan positif yang ditujukan kepada semua orang sebagai pemantik semangat untuk terus berjuang demi kebaikan kita sendiri maupun orang lain. Semangat baru ini dirayakan dengan kembali digelarnya Blackandje Fest di tahun ini. Mari kita nyalakan api!”
Bulungan Outdoor kembali dipilih sebagai venue Blackandje Fest, karena tidak lain dan bukan sudah menjadi episentrum bagi penggemar dan pegiat musik cadas terutama di ibukota. Meskipun sempat mengalami kendala soal perizinan dalam beberapa bulan, namun akhirnya semua bisa diselesaikan dengan baik. Respon positif juga membanjiri kolom komentar di postingan @blackandjefest setelah mengonfirmasi bahwa Bulungan Outdoor siap menyambut kembali para ratusan penikmat musik cadas dari segala penjuru.
Per hari ini, sudah ada sepuluh line-up yang sudah siap membakar moshpit diantaranya adalah empat roster dari Blackandje Records yaitu Vlaar, Darksovls, Djin, dan Viscral. Kemudian gemuruh distorsi lainnya akan disuguhkan oleh Komunal, Revenge The Fate, Modernguns, Tabraklari, Mutilated of Human, dan My Beloved Enemy. Saat ini, kalian sudah bisa membeli tiket pre-sale kedua sampai 20 Oktober yang dibandrol seharga Rp125 ribu (Gratis 1 CD rilisan Blackandje Records) atau bisa membeli bundle package seharga Rp225 ribu (1 tiket & Gratis t-shirt rilisan Blackandje Fest).
Pantengin terus update line-up terbaru dan segera dapatkan tiketnya hanya melalui akun resmi Instagram @blackandjefest. We will rise… Rise into flames!!!