
Di tahun 2020 terlihat band-band lokal sedang mempersiapkan album terbarunya, namun pastinya sebelum lahirnya album tersebut berawal dengan salam perkenalan dari single demi single menuju tanggal perilisan. Hal tersebut juga telah digencarkan oleh Wry, trio Indie Rock asal Yogyakarta ini sebelumnya pada Desember 2019 kemarin telah merilis single perdana Elusive, kini mereka kembali lagi dengan single keduanya bertajuk “Behind The Grey”.
Behind The Grey bercerita akan pahitnya realita kehidupan yang terus menerus selalu terjadi, dimana harta dan tahta menjadi sebuah daya tarik tertinggi bagi banyak orang. Rotasi kehidupan tersebut memang nyata adanya disaat kita sedang berada di atas, semua akan satu persatu mendekat dan secara mudah untuk mendapatkan cinta bahkan orang-orang loyal di sekitar layaknya sebagai sahabat.
Dengan kemasan musik yang lebih gelap, Wry mencoba sedikit bereksplorasi namun tetap dalam kadar musik Indie Rock yang mereka pilih. Single ini semuanya dari tahap recording, mixing dan mastering dikerjakan secara mandiri di home recording milik Aditya. Elusive dan Behind The Grey nantinya akan masuk dalam debut EP yang akan dirilis oleh Wry pada tahun ini juga.
Simak klip video liriknya disini
Ditulis oleh Fadly Zakaria.M