
The Sugar Spun, sepertinya tidak puas untuk tinggal diam saja setelah rilisnya debut EP “All The Tracks Based On My Feelings And This Is What It Looks Like” pada akhir tahun 2019 kemarin, karena baru saja mereka langsung melepas single terbarunya bertajuk “Trapped in the Ice”.
Unit Indie Rock asal Bandung ini sekaligus memberikan warna baru pada konsepnya dengan tambahan personil pada posisi bass/synth yakni Gilang Dhafir. Materi yang ditampilkan pada single Trapped in the Ice seakan membawa angin segar sendiri bagi The Sugar Spun, adanya elemen synthizer menjadikan musik mereka bertambah menyala. Single ini bisa terbilang cepat dalam proses produksinya, hanya satu bulan semuanya selesai.
Sesi recording dikerjakan di tempat berbeda yakni Fuzzy Tape Room dan Ruang Rekam Sumarsana. The Sugar Spun sendiri banyak melakukan field recording dengan merekam banyak suara yang bisa kita dengar sehari-hari seperti suara ketukan botol kaca dan meja. Dalam proses mixing dan mastering semua dikerjakan secara swadaya oleh The Sugar Spun.
The Sugar Spun menyebutkan dibalik tema yang diangkat pada singlenya via rilis pers bahwa “Sebagai makhluk sosial kita dibekali kesehatan fisik dan mental untuk menggunakan potensi diri secara maksimal dalam menghadapi tantangan hidup serta membangun hubungan positif dengan orang lain. Sebaliknya, apa yang terjadi dengan orang yang kesehatan mentalnya terganggu akibat memikirkan kejadian spesifik yang menyebabkan trauma berkepanjangan dan terjebak atas apa yang telah berlalu”.
Streaming singlenya disini
Ditulis oleh Fadly Zakaria.M