Foto: Yellow Flower Living Water I Teks: Fadly Zakaria.M
Dua tahun menjadi waktu yang cukup bagi kuartet power pop/indie pop asal Surabaya, Yellow Flower Living Water (YFLW), untuk menikmati masa hiatus. Mengakhir bulan Februari 2023, YFLW menghadirkan kabar baik dibarengi dengan rilisnya EP terbaru berjudul “The Great Unconformity”.
Fenomena geologi yang mengindikasikan absennya sejarah manusia dalam sedimen tanah untuk beberapa periode adalah ungkapan YFLW dalam meliarkan idenya secara luas. Harus digaris bawahi kalo ‘absen’ yang diutarakan YFLW di sini mengandung arti akan sebuah perpisahan.
Hampir semua personil YFLW yang saat ini menyandang status yatim piatu menjadikan keseluruhan lagunya berceritakan tentang surat kepada ‘absen’nya sosok seorang ayah di kehidupan mereka. YFLW juga menegaskan bahwa The Great Uncomformity bukan hanya mengisahkan kehilangan seorang ayah, namun bisa disambungkan dengan tema ketika kehilangan teman atau pun kekasih.
Banyak pembelajaran bagi YFLW dalam EP ini, di mana dari departemen aransemen musiknya berani memasukkan instrumen strings section seperti piano, gitar akustik, sampai harpa. Progresi chord yang sederhana dan kekuatan lirik masih dipegang YFLW sebagai amunisi mereka. Segera dengarkan The Great Unconformity di sini, Bruh!
Simak artikel menarik tentang musik di pages ini dan jangan lupa follow akun media sosial Radioactive-Force via Instagram, Twitter, Facebook, dan juga subscribe channel YouTube kami yang bisa kalian cek di sini.