
Paranoia Viral, sebuah single terbaru milik Sinleto yang dilepas pada 30 Oktober 2017. Single ini pastinya tidak termasuk dalam mini album Sinleto yakni Seroja yang telah mereka rilis awal tahun 2017 kemarin. Sinyal baru dari Sinleto ada pada single Paranoia Viral ini untuk berprogres kembali menuju album terbarunya. Di tahun 2018, memang ada rencana juga dari kelima punggawa Dwi (vocal), Thariq (drum), Rikzy (lead guitar), Joe (bass) dan Iwa (guitar) untuk merilis full lenght album perdana.
Kegelisahan tentang saling berlombanya tiap individu untuk menjadi sosok yang terpandang sampai tingkat kewarasan dari orang di sekitar kita yang melampaui batas wajar menjadi bahan yang tertuang dalam Paranoia Viral ini. Dari kiasan tersebut, kemudian diracik dengan kemasan musik Sinleto yang berbeda dari sebelumnya. Tetap dalam benang merah musik pop/alternative, tapi unsur yang merasuki dalam single ini terasa sekali adanya ambient yang kuat seolah ajakan bisikan untuk diri kita berada di udara semakin lama, di dukung juga single ini punya sajian visual yang dibuat sedemikian rupa tertata secara blur. Simak saja visual tersebut di youtube, yahhh ditunggu aja deh full albumnya kalo gitu.
Link on youtube: https://youtu.be/l0FTA5uxGB0
Ditulis oleh Fadly Zakaria.M