Museum sejarah bagi para pecinta musik Rock yang terletak di Cleveland, Amerika Serikat, yakni Rock And Roll Hall of Fame baru saja memberikan kabar baik karena akan kembali dibuka pada 15 Juni esok. Sebelumnya memang semua berbagai tempat wisata di seluruh penjuru dunia telah tutup sementara dari bulan Maret 2020 karena masa pandemi secara global. Pastinya juga seiring dengan adanya kabar baik ini, pihak museum mempersiapkan segala aturan baru yang bekerjasama dengan para ahli kesehatan.
Akan ada pemeriksaan suhu, anjuran memakai masker dan menjaga jarak di dalam museum, dari pihak museum juga mempersiapkan hand sanitizer di tiap sudut dan tidak lupa meningkatkan sterilisasi di seluruh gedung. Untuk jam operasional nantinya museum akan mulai buka pada jam 11 pagi sampai 5 sore dengan sistem pembelian tiket yang bisa diakses penuh via online. Sementara sesi live musik akan hadir secara bertahap pada bulan Juli.
Sebagai penghormatan untuk pekerja di garda terdepan, pihak manajemen museum telah memberikan akses gratis khusus untuk mereka bersama keluarganya pada 14 Juni dan tiket telah sold out. Bagi para tamu yang ingin berkunjung kembali ke museum, diharapkan telah membeli tiket dari jauh hari karena pihak museum juga bisa memantau kapasitas di tiap harinya akan ada berapa jumlah pengunjung. Semoga semua berangsur pulih secara bertahap dan perekonomian di tiap negara kembali stabil. Sehat selalu kawan!
Ditulis oleh Fadly Zakaria.M