Pollar 33 – Learn From Chaos: Distorsi Penghancur Emosi

image

Bulan Maret tepat pada tanggal 30 lahirnya Learn From Chaos dari sebuah band melodic hardcore kota Surabaya, lima teenagers bertalenta ini adalah Pollar 33. Bryan (voc), Khaneka (guitar), Kris (guitar), Yusuf (bass), Arya (drum) berangkat dari band yang bergenre pop punk, namun seiringnya waktu dengan revolusi mereka yang punya visi misi untuk maju ke depan maka berubah drastis menjadi melodic hardcore. Perubahan itu menuai progres positif sehingga lahirnya debut album ini. Mari saya telaah lebih rinci dulu apa isi dari Learn From Chaos.

Sebagai pembuka track berbahasa latin Desperto, Inicio, Mover yang berarti Terbangun, Memulai, Bergerak memulai dengan instrumental petikan riff gitar yang manis disambut dentuman drum pengobar semangat. Dihajar track kedua sautan raungan sang vokal dari title track sendiri Look At Me Now yang bertempo cepat. Track ini sebelumnya mereka share jauh lebih awal dalam format video klip, alhasil promo awal tersebut pecah bisa di terima oleh hardcore kids. Kepalkan Tangan masih dengan riff-riff cepat berisikan lirik penyemangat, di track ketiga ini mereka featuring Bima dari US Dollar. Lanjut pada track ke empat ada Live As If You’ll Die Today dan kelima Like A Mountain, Water And Sun. Saya suka pada kedua track ini, karena mereka memainkan kualitas unsur melodic hardcore yang khas dari awal hingga track selesai. Permainan riff-riff yang manis sesekali ganjil terdengar namun masih enak untuk dikonsumsi secara berulang kali. Rise Above menjadi lawatan saya menuju track enam, sedikit memasukkan unsur oldschool hardcore yang pas pada beberapa part-nya. Menuju pada akhir track ini punya pengambilan yang catchy juga, breakdownnya syaik. You Win Or You Learn ketika masuk pada menit 01:34 kalian akan merasakan kegelisahan bercampur dilema seakan masuk ke ruang semu. Kemudian track andalan False membuat tubuh ini tak segan untuk bergerak dan bersing a long, track ini juga dipilih mereka sebagai single sekaligus video klip kedua. Breakdown yang ganjil dan aturan lirik juga sangat pas, best lah track False ini. Friend As Family Like Syndicate sebagai satu track lagi menuju penutup album Learn From Chaos. Disini saya kurang mendapatkan feel pada part sing a long, harusnya terdengar lebih strong lagi layaknya emosi yang disampaikan pada lirik tersampaikan. Penutup dengan monolog sang vokalis disambung teriakan emosi bersandingkan permainan lead guitar dan snare drum perusak keresahan tertuai semua pada track terakhir Ending Is Not Always Happiness.

Kalau dibilang jujur album ini punya pemberanian diri untuk sebuah lima pemuda memainkan melodic hardcore. Secara musikalitas juga pas tidak ada yang kurang atau lebih dalam permainan tiap playernya, pada segi sound dan karakter vokal juga menarik. Namun disini sangat disayangkan pada konsep cover dalam kurang begitu kena pada musik yang mereka mainkan, dan juga pada layout album pengerjaan yang tidak pas terkesan asal. Padahal unsur tersebut juga harus diperhatikan dalam rilisan sebuah band, karena Pollar 33 sendiri punya konsep musik yang bagus jadi konsep tema cover atau layout harus pas juga. But it’s oke untuk debut album, next mungkin bisa lebih diperhatikan dengan seksama ya. Yang mau order CD ini hubungi langsung Grounderz Records atau ke pihak band. Bagi penikmat campuran musik ala Hundredth dan Climates kalian wajib konsumsi album yang berisikan 10 track penebas kegelisahanmu dari under pressure yang kejam dalam kehidupan fana ini. Good job untuk kerja kerasnya, two thumbs up dan sukses.

Ditulis oleh Fadly Zakaria.M

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *