
Musik extreme di kota tercinta Surabaya ini memang tak pernah ada matinya juga untuk memuntahkan roster sadis terbarunya. Setelah semakin gilanya re-generasi band-band Surabaya death metal yang terlebih dahulu muncul seperti Gerogot, Daging, Embryo Genesis, Descane, Simpul Mati maka kali ini Palsy mengikuti jejak teman-teman mereka sebelumnya. Palsy ini terbentuk dari tahun 2014, awal mula pencetus yakni Robby (drum) dan Raja (voc/guitar) kemudian memasuki tahun 2016 dibantu oleh beberapa player pecahan dari Dante Must Die yakni Nanda (guitar) dan Toni (bass). Tanpa basa-basi setelah mengalami masa hiatus dari awal terbentuk hingga fixnya line up mereka sekarang yang sudah solid, terlahir demo CD yang berisikan satu track Infernal Persecution yang direkam pada bulan April tahun 2016 di Musicals Studio. Demo yang berdurasi 04.25 menit ini masih mewakili atas nama pembaptisan brutal death metal dengan style groove yang catchy di beberapa part-nya. Menurut saya semoga ke depannya sudah semakin menemukan style brutal death metal yang berbeda, riff demi riff yang harus jauh lebih eksplor lagi biar karakteristik band ini semakin gila. Over all, demo satu track berbahaya ini bisa membawa mereka untuk berlanjut dalam progres album. Good job Palsy !
Ditulis oleh Fadly Zakaria.M