LKTDOV Perkenalkan ‘Black Past’ Dalam Sajian Klip Video Footage

Unit Post-Rock/Skramz asal Yogyakarta, Last Kiss To Die Of Visceroth atau yang biasa disebut dengan LKTDOV, kembali produktif di tengah pandemi salah satunya dengan melesatkan rilisan via digital stores. Sebelumnya LKTDOV berhasil memperkenalkan album self titled yang dirilis dalam format vinyl 7" berisikan 3 track dengan persembahan dari Relamati Records, Tomat Records dan Samstrong Records. Kemudian rilisan tersebut dilanjutkan dalam format kaset dengan bonus 1 track yakni Black Past.

Single Black Past sendiri adalah cover version LKTDOV dari band Jepang bernama Envy, dimana sebelumnya pernah dirilis juga dalam format vinyl 12" oleh Zegema Beach Records (Kanada). Materi cover tersebut merupakan bagian sebuah kompilasi Tribute To Envy: Envy/Love yang berisikan band-band dari Eropa, Amerika Serikat dan juga Asia, salah satunya adalah LKTDOV.

Agenda rilisan terbaru ini LKTDOV menampilkan klip video footage Black Past yang diambil dari live session pada beberapa akhir tahun terakhir. Footage tersebut adalah hasil gabungan rekam jejak dari sorotan rekan-rekan LKTDOV sendiri diantaranya Bioskop Semut Gajah, Tir Saputra, Arie Mindblasting, Fahrul Rozi, Edwin Fauzi, Ahmad Okta Perdana sampai highlight konser LKTDOV yang dibesut Yudha B Nugraha. Simak versi penuhnya menuju kanal youtube, nikmati dan sebarkan.

Simak klip videonya disini

Ditulis oleh Fadly Zakaria.M

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *