Kejutan Spesial Kolaborasi Terbaru DC Shoes Untuk Perayaan 40 Tahun AC/DC

Tahun 2020 bisa dibilang tahun epic comebacknya AC/DC, setelah mengkonfirm single barunya Shot In The Dark sekaligus akan melepas album penuh ketujuh belasnya yakni PWR/UP. Spesialnya juga pada tahun ini adalah perayaan usia masa karir AC/DC di angka 40 tahun. Tenang saja karena itu masih belum semuanya, dimana salah satu perusahaan skatewear ternama yakni DC Shoes berhasil menggaet AC/DC untuk bekerjasama secara profesional merilis sebuah kolaborasi epic di penghujung tahun.

Rilisan kolaborasi spesial ini mulai sekarang sudah bisa kalian order melalui situs resmi DC Shoes. Bukan hanya menghadirkan koleksi sepatu saja namun ada juga t-shirt, longsleeve, snapback, beanie, dan hoodie yang semuanya mempunyai title tersendiri diambil dari keempat single andalan AC/DC seperti Highway To Hell, Back In Black, High Voltage, dan TNT. Dari keseluruhan koleksi tersebut hanya dibandrol dengan harga Rp. 400.000 hingga Rp. 1.000.000. Yah itu terhitung cukup murah untuk sebuah kolaborasi dengan band veteran kelas dunia.

Simak berikut tampilan koleksi terbaru DC Shoes x AC/DC dibawah ini.

Order semua itemnya dan simak item selengkapnya disini

Ditulis oleh Fadly Zakaria.M

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *