God Is An Astronaut Melesatkan ‘Burial’ Sebagai Persiapan Menuju Rilisnya Album ‘Ghost Tapes #10′

Tidak lama dari beberapa pekan yang lalu salah satu band Post-rock veteran, God Is An Astronaut, telah mengkonfirmasi atas rilisnya single sekaligus klip video terbarunya yakni Burial. Lahirnya single tersebut adalah penanda akan perilisan album barunya pula yang dinamakan “Ghost Tapes #10″. Dengan dibawah naungan Napalm Records, album tersebut siap beredar secara resmi pada 12 Februari 2021, namun sesi pre-order sudah mulai dibuka dari sekarang.

God Is An Astronaut sendiri bermaksud untuk menampilkan sesuatu yang paling ganas dalam materi terbarunya dengan masih mempertahankan semua elemen musik dan emotif yang kaya dikenal oleh band ini dengan memutar luminance, tetapi juga menawarkan kenangan yang begitu keras dan perasaan mendalam. Ghost Tapes #10 nantinya berisikan 7 track dentuman atmosfer Post-rock yang istimewa dengan dua tamu musisi pada track Burial, In Flux, dan Barren menampilkan Jimmy Scanlan untuk mengisi additional gitar, kemudian adanya pemain cello virtuoso Jo Quai pada track Luminous Waves.

Simak klip video single terbaru Burial disini

Ditulis oleh Fadly Zakaria.M

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *