
While She Sleeps semenjak memutuskan memilih berdiri secara independen, kini mereka semakin menggila dengan semua karya yang dibuatnya. Dari terlahirnya album “You Are We” hingga sekarang menuju album terbarunya “So What?”, While She Sleeps benar-benar menjadi kuda hitam bagi para band-band metal lainnya. Semua kemasan albumnya digarap secara detail, dan yang paling gila adalah konsep visual dari tiap klip video, live video, teaser video hingga video lirik sangat epic sekali.
Saya tidak akan menyebutnya satu persatu dari awal, namun disini dalam promo album terbarunya saja bertajuk “So What?” yang akan rilis 1 Maret esok, dari While She Sleeps sudah menghasilkan karya visual berupa 3 klip video, 1 video lirik dan 1 video dokumenter tentang dibalik layar penggarapan album tersebut. Track yang dijadikan amunisi pertama yakni “Anti Social” dilepas terlebih dahulu pada November 2018 lalu, kemudian disusul di bulan Desember 2018 mereka memilih “Haunt Me” untuk track kedua sebagai promo, dilanjut dengan “The Guilty Party” pada awal Februari 2019 dan “Elephant” dengan kemasan video lirik di akhir bulan Februari 2019. Ingat nih, semua konsep visual While She Sleeps dibuat dengan kemasan yang berbeda daripada band-band lainnya.
Keseriusan While She Sleeps memang sudah terbukti nyata dimulai dengan adanya sebuah lahan garasi besar yang dibuat untuk workshop mereka dari recording, penggarapan klip video sampai pernah juga dijadikan sebuah gigs yang khusus untuk konser tunggalnya sendiri. Kalian bisa simak semua hasil visual yang epic tersebut di kanal youtube While She Sleeps. Salut atas kerja keras mereka hingga saat ini menjadi band yang besar.
Ditulis oleh Fadly Zakaria.M