Balutan Eksplorasi Musik Dan Suara Dalam Cover Single Monica Hapsari

Tidak banyak musisi ataupun band melesatkan rilisan single yang sengaja bertepatan dengan fenomena alam gerhana matahari, namun baru saja kemaren 14 Desember bertepatan pukul 23:13:28 WIB, solois asal Bandung bernama Monica Hapsari mendatangkan kejutan bersamaan dengan rilisnya debut single “Chant of the Sun Scream”. Monica Hapsari mengadaptasi karya tersebut dari single original milik Budi Chandra Marchukunda bernama Svarghi yang terlahir dari tahun 2007.

Awal karir Monica Hapsari dari tahun 2004 silam banyak terlibat dalam kolektif musik Voyagers of Icarie, sempat bergabung juga dengan grup band Boys Are Toys dan Pandai Besi, dan menyumbang vokal juga pada album Sinestesia dari Efek Rumah Kaca. Selain itu Monica Hapsari adalah seorang pekerja seni dan visual yang pernah menjalin proyek kolaborasi bersama The Upstairs, White Shoes and the Couples Company, Sore, Goodnight Electric, dan banyak lainnya.

“Kementahan eksplorasi suara dengan segala kekurangannya, improvisasi langsung di panggung, merespon konteks dan bermain untuk menjelajah dan mempertanyakan bentuk-bentuk pakem musik yang ada saat ini, menjadi fokusnya dalam berkarya. Untuk menghargai kegagalan, kelemahan, ketidaksempurnaan dan kesalahan teknis sebagai bentuk proses, dan berhenti untuk mengejar kesempurnaan dan ‘keindahan’ dalam bermusik. Untuk memanusiakan suara, dengan segala kelemahannya, sebagai bentuk ekspresi internal diri dan tidak melulu impresi eksternal.” Ungkap Monica Hapsari melalui rilis pers. Musik dan suara adalah alat untuk bereksperimen dan bertumbuh ke dalam dirinya sendiri.

Streaming singlenya disini

Ditulis oleh Fadly Zakaria.M

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *