DOM 65 Kembali Hadirkan Naratif Yang Pedas Lewat Single ‘30 Tahun Pengangguran’

Ranah musik Punk pasti sudah tidak asing dengan sang lokal veteran asal Yogyakarta bernama DOM 65. Meskipun dilanda situasi pandemi yang menyebalkan, DOM 65 tidak berdiam diri untuk terus bersua tentang lirikal yang kritis akan isu sosio politik yang selalu terjadi di negri kita ini. Setelah menampilkan sisi puitis ala DOM 65 di single Saraf, kini mereka membuka fakta gelap sebuah peningkatan penggangguran di kota pendidikan yang tertutup oleh gedung-gedung hotel indah, kemacetan jalanan kosmopolitan dan kemakmuran pariwisata.

30 Tahun Pengangguran, menjadi kritikan lugas DOM 65 selanjutnya yang tertuang dalam format single yang ditulis secara naratif dan blak-blakan apa adanya kemudian dihadirkan dengan gaya khas Street Punk. Ramuan khas DOM 65 paling taktis tersebut kembali disajikan dalam single terbarunya ini, dimana kita bisa menikmati sound psikedelik menyelimuti nada melodik dan gempuran ketukan drum yang klasik. Single berdurasi kurang dari 3 menit ini bisa kalian streaming secara eksklusif di laman BandCamp dari Dugtrax Records. Merdeka atau nganggur!

Streaming singlenya disini

Ditulis oleh Fadly Zakaria.M

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *